Kabupaten Blitar merupakan sebuah kota yang terletak di bagian Provinsi Jawa Timur. Kota ini terletak sekalugus berbatasan dengan Surabaya dan Malang. Kota Blitar terkenal
sebagai tempat dimakamkannya presiden pertama Republik Indonesia, yakni bapak Soekarno. serta kota ini juga mendapat
julukan kota koi yang mana merupakan ikan yang berasal dari Jepang akan tetapi dapat dibudidayakan di kabupaten blitar dengan baik. Dengan banyaknya sejarah maka kota yang satu ini mungkin
bisa menjadi tempat tujuan untuk dikunjungi, serta yang tidak kalah
lengkapnya lagi selain terkenal dengan banyaknya sejarah yang mencolok kota
yang satu ini juga banyak sekali memiliki tempat wisata alam yang sangat indah
sehingga wajib jika berkunjung ke kota ini, berikut dalam
artikel ini akan membahas tentang apa saja sih Tempat Wisata terbaik dan murah di Blitar Jawa Timur dan Sekitarnya ini dia :
1. PANTAI TAMBAK REJO
Pantai
Tambakrejo ini sendiri yang berada di Desa Tambakrejo, kabupaten Blitar, Jawa Timur
pantai ini merupakan sebuah pantai yang bisa dibilang salah satu pantai terbaik di blitar jawa timur karena Pantai ini memiliki ombak yang
relatif tenang sehingga bisa dijadikan tempat bersantai untuk seluruh
anggota keluarga, dan friendly sekali.
2. PANTAI GONDO MAYIT
Pantai Gondo Mayit yang satu ini mempunyai letaknya tidak jauh dari Pantai
Tambakrejo, tepatnya ada di sisi timur dari Pantai Tambakrejo, Pasir pantai ini berwarna putih serta ombak di pantainya terbilang tinggi menjadi daya
tarik tersendiri dari Pantai Gondo Mayit untuk penghobi surfing dan bisa dikatakan tempat wisata ini terbaik untuk urusan itu.
3. PANTAI SERANG
Untuk Wisata pantai di kabupaten Blitar selanjutnya yakni pantai serang yang ada di Desa Serang dan
jaraknya sekitar empat puluh lima kilometer dari pusat kota blitar. pantai ini merupakan sebuah favorite bagi kebanyakan anak muda karena suasana pantai yang terbilang romantis.
4. PANTAI PEH PULO
Pantai yang satu ini
sangat terkenal sekali dengan namanya yang lain,
yakni Pantai Pasir Putih. Lokasinya ada di Desa Sumbersih, Blitar, Jawa
Tengah. Sesuai namanya, pantai ini memiliki pasir yang berwarna putih serta
air lautnya berwarna kebiruan. Kegiatan yang bisa dilakukan di sini terutama
adalah mengeksplorasi pantai karena di sekitar pantai, akan menemukan
beragam bukit di mana kita bisa mendapat pemandangan landscape mengagumkan.
5. PANTAI UMBUL WARU
Pada dasarnya pantai umbul waru ini berada di Desa Sidomulyo, Blitar, Jawah
tengah. Pantai ini termasuk pantai yang sempit akan tetapi bisa digunakan untuk
bersantai sambil melihat ombak. Arus ombak di sini terbilang cukup besar
sehingga pengunjung harus berhati-hati apabila ingin berenang dan harus dibutuhkan
pengawasan.
6. PANTAI PANGI
Nah untuk
pantai pangi ini dimana terdapat agak kesusahan disektor Akses yang
dibutuhkan menuju Pantai Pangi memang terbilang sulit, namun suasana yang
disuguhkan sesampainya di pantai akan terbayarkan karena keindahan pantai yang sangat asri sekali. Pantai
ini sendiri berada di Desa Tumpakkepuh, dengan jarak sekitar empat
puluh kilometer dari pusat kota serta sepuluh kilometer dari pantai
Tambakrejo.
@aamnynt |
7. GUNUNG BUTAK
Nah, untuk tempat wisata di Blitar selain pantai adalah
sebuah gunung yang bertipe stratovolcano yakni Gunung Butak. Gunung ini bisa dijadikan
sebagai objek pendakian karena terbilang cukup menantang dan dan mempunyai pemandangan terbaik, untuk mendaki gunung butak ini dapat menggunakan jalur pendakian terfavorit terutama adalah dari
Sirah Kencong yang ada di Kabupaten Blitar. Sirah Kencong adalah perkebunan
teh yang ada di Desa Ngadirenggo. Pemandangan perkebunan teh yang hijau
akan menjadi daya tarik tersendiri serta dapat menyegarkan mata saat melakukan pemdakian.
8. SIRAH KENCONG
sama seperti penjelasan sebelumnya pada gunung butak wilayah ini merupakan salah satu dari jalur pandakian yang mana bisa digunakan untuk menuju gunung butak, tempat wisata sirah kkencong ini juga di rekomendasikan karena selain wisata ini murah pemandangan yang ditawarkan kebun teh ini pun tak kalah indah.
9. CURUG WILIS
Setelah anda berada di
kota blitar, tempat wisata terbaik tidak akan ada habisnya menyapa anda karena banyak
sekali wisata alam yang bersifat murah akan tetapi mempunyai pemandangan bagus salah satu curug wilis ini
yang terletaknya ada di kawasan Gunung Kelud, tepatnya di Desa Semen kabupaten blitar jawa timur. Air
terjun ini tidak mudah untuk dicapai dikarenakan medan yang berat dan jarak
tempuh sekitar dua jam lamanya, akan tetapi kenampakan alam akan anda
nikmati seteah sampai anda berada di tempat yang satu dan rasa capek
perjalanan akan hilang disini.
10. CURUG SIRAH KENCONG
Untuk
Air Terjun Sirah Kencong berlokasi tepatnya ada di Desa Ngadirenggo, Blitar jawa timur. untuk menuju air terjun ini masih harus dicapai dengan berjalan kaki. Pengunjung
juga harus berhati-hati karena perjalanan menuju air terjun akan melewati
hutan belantara.
11. CURUG JURUG BENING
Pesona tempat wisata di
Blitar bisa dibilang salah satu yang terbaik dan murah yang mana menjadi spot banyak pengunjung untuk berakhir pekan, adapun Jurug Bening berada di Dusun Sumberdadi, kabupaten blitar, jawa timur apabila ingin mengunjungi curug jurug bening ini anda bisa menggunakan Rute pantai jolosutro yang mana masih satu arah dengan pantai tersebut.
12. CURUG MUNCAR
Wisata terbaik dan murah di Blitar selanjutnya yakni berupa air
terjun Muncar, Letaknya ada di Desa
Bakung dan termasuk air terjun yang belum begitu populer di Jawa Timur.
Akses jalannya cukup mudah karena sudah diaspal. Keunikan dari curug ini
adalah adanya hewan endemik berupa dekapoda atau kepiting kecil serta
sekumpulan ikan pemanjat.
13. CURUG TIRTO GALUH
Air terjun Tirto Galuh atau yang biasa
disebut Kedung Malang ini, terletaknya di Desa Sidomulyo, Kabupaten Blitar jawa timur. Dari sini, anda bisa
melihat alam Blitar yang sangat bagus sekali. Udaranya sejuk dan akan
membuat kita betah untuk berlama-lama di sini. Air terjun ini mulai banyak
dikunjungi oleh para wisatawan yang berasal dari luar Blitar karena terbilang murah hanya berkisar Rp. 5000 saja.
14. CURUG GRENJENG
soal keindahan curug grenjeng memang tak usah untuk diragukan lagi, adapun curug grenjeng ini berlokasi terbilang cukup tersembunyi sehingga masih jarang dikunjungi, Pemandangan
alam khas dari Blitar dapat kita temukan di sini yakni Air terjun tidak
menyuguhkan pemandangan tebing kapur pada biasanya melainkan tebing breksi berwarna hitam
yang tampak kokoh.
15. CURUG LAWEAN
Air terjun yang satu ini
berada di Dusun Parang. Letaknya ada di perkebunan Kawisari dan akses
jalannya terbilang mudah. Ketinggian air terjun sendiri mencapai dua puluh
lima meter dan terbagi menjadi dua bagian.
16. ARUM JERAM SOKO ADVENTURE
bagi anda yang penikmat arum jeram maka wajib kesini saat anda sedang berlibur ke kabupaten Blitar Jawa Timur karena bisa
menikmati arum jeram di sungai yang panjangnya mencapai sembilan kilometer, serta
merasakan sensasi rafting yang nan menegangkan. Ditempat
ini terdapat dua sungai di mana kita bisa melakukan rafting, yaitu Sungai
Lekso serta Sungai Tiko.
17. BENDUNGAN SERUT
Wisata
Blitar Jawa Timur yang murah juga ada di Kecamatan Kanigoro kabupaten Blitar Jawa Timur, yakni bendungan serut orang blitar menyebutkannya, Untuk
mencapainya harus menempuh jarak kira-kira dua puluh lima kilometer
dari pusat kota blitar. Terdapat total tujuh pintu air yang berfungsi untuk
membendung Kali Brantas guna kepentingan PLTA serta di atas bendungan juga
terdapat jembatan yang menghubungkan Desa Gododeso dengan Desa Kuningan.
18. MAKAM BUNG KARNO
sebagai salah satu orang yang mendirikan bangsa indonesia wajar saja jika tempat yang satu ini merupakan tempat yang satu ini banyak dikunjungi oleh wisatawan luar lokal maupun asing, sehingga tempat wisata yang satu ini merupakan tujuan wisata yang sangat harus anda kunjungi.
19. GUA EMBULTUK
Kota blitar memang tidak ada akan habisnya wisata terbaik setelah
anda telah menunjungi pemandangan alam, Rafting, nah mungkin akan terasa
lengkap jika ke gua embultuk yang dipenuhi stalaktit
serta stalakmit yang membuatnya tampak begitu indah. Gua ini berada di Desa
Tumpak kepuh kabupaten blitar jawa timur dan memiliki jarak tempuh sekitar empat puluh kilometer dari
pusat kota Blitar. Panjang gua kira-kira adalah satu setengah kilometer dan
tingginya sekitar tiga meter.
20. PENANGKARAN RUSA MALIRAN
Nah kalo wisata yang terbaik dan murah satu ini merupakan penangkaran rusa
Maliran, yang mana berada di Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Maliran
sendiri terkenal akan hutan buatan serta tanaman homogen yang ada di
dalamnya, di sini, anda bisa menemukan hingga dua ratus ekor rusa yang
tengah hidup bebas di sana, dan menikamati kelucuan pola tingkah rusa tersebut.
21. AGROWISATA KARANGSARI
Wisata Blitar Jatim berikutnya
ialah agrowisata Karangsari, Letaknya ada di Desa Karangsari kabupaten Blitar di agrowisata karangsari ini anda
bisa menemukan jenis jenis yang langka blimbing yakni jenis Filipina
serta jenis belimbing Bangkok. di tempat wisata ini anda juga bisa memetik belimbing yang akan dibawa
pulang, serta bisa membeli aneka oleh-oleh berbahan belimbing
seperti manisan, dodol, keripik hingga selai dan sirup.
22. AGROWISATA KAMPUNG COKLAT
Untuk wisata kuliner Blitar yang
satu ini terbilang cukup unik, karena disini anda dapat mempelajari keseluruhan
proses pengolahan coklat, mulai dari buah hingga menjadi coklat batangan
yang biasa anda makan. Terdapat ruangan khusus di mana kita akan
mendapat edukasi seputar coklat dan melihat tanaman coklat yang berusia
satu bulan, tiga bulan hingga enam bulan, nah tentu menyenangkan sekalikan
melihat tentang mulai dari edukasi dan menikmati olahannya.
23. TELAGA RAMBUT MONTE
Telaga yang satu ini
mungin sangat terpopuler sekali saat berada di kabupaten
Blitar, Jawa Timur bagaimana tidak telaga yang berwarna hijau tosca ini merupakan salah
satu daya tarik wisata di tempat ini. Selain itu dikelilingi dengan
rimbunnya pepohonan yang hijau membuat telaga rambut monte menjadi idaman para wisatawan untuk berfoto.
24. MONUMEN TRISULA
Monumen Trisula merupakan salah satu
monumen bersejarah yang ada di Blitar. Sebuah monumen yang didirikan untuk
memperingati penumpasan PKI yang ada di Bakung. Selain monumen, di
sekitarnya terdapat rumah-rumah khas pedesaan yang dulu digunakan sebagai
pusat komando operasi Trisula. Konon setiap tanggal 14 Agustus diadakan
napak tilas untuk memperingati perjuangan penumpasan PKI di daerah Blitar
Selatan. untuk lokasi
sendiri wisata ini terletak di Jalan Trisula, Bakung, Blitar, Jawa Timur sedangkan untuk biaya disini tidak ditarik biaya alias gratis.
Demikianlah mengenai Tempat Wisata terbaik dan murah di Blitar Jawa Timur dan Sekitarnya pada kali ini menarik bukan untuk melanjutkan traveling anda menuju jawa timur, karena banyak sekali wisata yang terbaik dan tentunya murah meriah disana.
EmoticonEmoticon